Selasa, 22 Januari 2008

Free (alamat website free)

alamat free
http://www.own-free-website.com
http://www.blogger.com
http://www.blogger.co.uk
http://www.co.cc
http://www.1rsp.com
http://www.inbahasa.com

Sabtu, 19 Januari 2008

Obat Asam Urat

Atasi Asam Urat dengan Tanaman Obat

Asam urat adalah salah satu bentuk penyakit rematik yang telah dikenal manusia sejak abad 5 SM, yang diakibatkan oleh tingginya kadar asam urat di dalam darah. Sejumlah nama terkenal seperti Leonardo Da Vinci, Benjamin Franklin, dan Ratu Anne disebut-sebut menderita penyakit ini. Memang penyakit ini tidak mematikan seperti halnya kanker, namun karena sifatnya mudah kambuh dan bisa menimbulkan nyeri yang amat sangat, maka penyakit ini terbilang cukup mengganggu bagi penderitanya.
Sebetulnya tubuh kita memproduksi asam urat dalam tubuh, sebagai hasil samping metabolisme purin, dan asam urat yang terbentuk dalam darah, akan dibuang melalui urin, sehingga dalam kondisi normal, asam urat bisa ditemukan di urin maupun darah. Namun apabila jumlahnya sangat berlebihan, maka tubuh kesulitan mengatur system pembuangannya, sehingga kristal-kristal asam urat bisa menumpuk di dalam persendian, dan kondisi inilah yang disebut sebagai gouty arthritis, atau gangguan asam urat. Karena bentuk kristalnya yang tajam-tajam seperti jarum, maka penumpukan kristal-kristal asam urat seringkali menimbulkan nyeri yang amat sangat pada sendi.
Asam urat bisa dideteksi melalui pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan cairan sendi, dan juga radiology. Melalui pemeriksaan laboratorium, kadar asam urat dalam darah dan urin akan diperiksa. Seseorang dikatakan menderita asam urat jika pemeriksaan laboratorium menunjukkan kadar asam urat dalam darah di atas 7 mg/dl untuk pria dan 6 mg/dl untuk wanita. Sedangkan dalam urin jika lebih dari 750 – 1000 mg/24 jam dengan diet biasa, maka sudah bisa dikategorikan sebagai asam urat. Pemeriksaan cairan sendi dilakukan untuk melihat adanya kristal urat atau monosodium urate (kristal MSU) dalam cairan sendi. Sedangkan pemeriksaan radiology digunakan untuk melihat proses yang terjadi dalam sendi dan tulang untuk melihat proses pengapuran dalam benjolan-benjolan yang terjadi akibat penumpukan kristal asam urat di sendi dan otot.

Salahkan Protein Berlebihan
Pencetus utama tingginya asam urat adalah pola makan yang tidak tepat. Purin sebagai salah satu bagian dari protein, banyak terdapat dalam sumber-sumber protein seperti daging dan jeroan, sehingga pola makan yang tidak seimbang dengan jumlah protein yang sangat tinggi dalam kurun waktu yang panjang bisa mencetus terbentuknya penumpukan asam urat. Alkohol berlebih juga disebut-sebut sebagai salah satu pencetusnya. Sumber purin lainnya yang harus dicermati terutama bagi penderita asam urat adalah :

  1. Makanan kalengan seperti kornet, sarden, dan ekstrak daging
  2. Makanan laut seperti udang, kerang dan kepiting
  3. Jeroan seperti hati, ginjal, limpa, babat, usus, paru dan otak
  4. Kacang-kacangan kering beserta olahannya, seperti kacang tanah, kacang hijau, kacang kedelai, tempe , tauco, taoge, oncom dan susu kedelai
  5. Melinjo dan produk-produk olahannya, seperti emping dan kue melinjo
  6. Minuman beralkohol dan berbagai minuman hasil fermentasi
  7. Keju, susu dan telur
  8. Kaldu kental
  9. Buah-buahan seperti durian, avokat, nenas dan air kelapa
  10. Sayuran seperti daun bayam, daun singkong, daun jambu mete, kangkung, asparagus, buncis dan brokoli.

Mengetahui jenis-jenis penyakit pencetus asam urat, bukan berarti Anda harus menghindari makanan-makanan tersebut sama sekali, namun yang terpenting adalah mengendalikan jumlahnya dalam pola makan Anda, terutama jika Anda adalah penderita asam urat.
Selain itu, beberapa gangguan tubuh yang tidak diobati dengan baik juga bisa menjadi pencetus terjadinya penumpukan asam urat, misalnya tekanan darah tinggi (hipertensi), diabetes mellitus, tingginya kadar lemak dan kolesterol serta arteriosklerosis yang tidak diobati dengan baik, bisa mendorong terjadinya kerusakan pada ginjal. Jika kerja ginjal mengalami gangguan, maka ginjal tidak bisa bekerja normal menyaring zat-zat buangan dari dalam darah, termasuk juga asam urat.

Perbaiki Pola Hidup
Pola hidup saat ini yang kurang sehat, dimana semua serba terburu-buru, membuat kita jarang atau bahkan tidak pernah berolahraga dengan alasan sibuk dan tak ada waktu. Padahal, kurangnya olahraga membuat sistem metabolisme tubuh kita lebih lemah dibandingkan mereka yang rajin berolahraga karena tidak terlatih bekerja “keras” mengimbangi asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh untuk membentuk energi. Akibatnya tubuh jadi lebih mudah mengalami gangguan fungsi organ, dan kita pun jadi mudah sakit. Oleh karena itu, untuk mengurangi resiko terjadinya penyakit asam urat, sangat disarankan untuk melakukan olahraga secara rutin, karena selain asam urat bisa menimbulkan gangguan seumur hidup jika tidak diobati, asam urat juga bisa menimbulkan berbagai penyakit lain dan komplikasi penyakit, seperti cacat tulang, gangguan penglihatan, osteoporosis, dan gangguan ginjal yang jika kerjanya terganggu juga bisa mengakibatkan hipertensi, gangguan jantung, diabetes mellitus, dan stroke. Jadi semuanya akan terlibat seperti lingkaran setan, karena kerja ginjal memang sangat dipengaruhi dan akan mempengaruhi kerja organ-organ lainnya.

Pengobatan dengan Tanaman Obat
Indonesia telah mengenal beberapa tanaman obat yang diakui bisa digunakan untuk mengobati asam urat, antara lain sambiloto, sidaguri, salam, kumis kucing, meniran, dan anting-anting. Umumnya sifat-sifat farmakologis tanaman ini adalah diuretik (peluruh kencing) dan antiradang, karena dalam pengobatan modern pun, sifat-sifat obat sintetik yang dimanfaatkan untuk mengobati asam urat adalah antiradang (untuk mengurangi pembengkakan akibat penumpukan kristal asam urat) dan juga diuretik (untuk membantu pembuangan kelebihan asam urat dalam darah agar tidak terus menumpuk di dalam tubuh). Namun yang wajib Anda ingat, jika Anda sedang menjalani pengobatan modern, Anda tidak dianjurkan untuk menggunakan obat tradisional dalam waktu yang bersamaan, karena bisa jadi dosisnya menjadi berlipat ganda sehingga justru malah membahayakan. Konsultasikan terlebih dahulu pada dokter jika Anda ingin menggunakan obat tradisional.

Sambiloto ( Adrographis panniculata )
Aslinya merupakan tanaman dari
India . Di beberapa daerah sambiloto dikenal juga dengan nama papaitan, ki peurat, bidara, kayu mas, lang, ki pait, sampiroto, atau ki oray. Sambiloto mengandung beberapa senyawa flavanoid, alkane, keton, aldehid dan juga beberapa mineral seperti kalsium, kalium dan natrium. Rasanya pahit, namun tanaman ini dikenal sebagai antiradang, penghilang nyeri atau analgetik, dan juga penawar racun. Bagian tanaman yang digunakan adalah seluruh tanaman.

Sidaguri ( Sida rhombifolia )
Dikenal dengan nama daerah guri, siliguri, kahindu, sadagori, otok-otok atau bitumu. Kandungan kimia yang sudah diketahui adalah alkaloid, kalsium oksalat, tannin, saponin, fenol, asam amino, minyak atsiri, zat phlegmatic untuk ekspektoran, dan lubrikan. Akarnya mengandung alkaloid, steroid dan aphredine. Sidaguri memiliki rasa manis, sedikit panas dan sejuk. Dalam pengobatan, sidaguri digunakan sebagai antiradang, peluruh kencing dan penghilang rasa sakit. Bagian tanaman yang digunakan adalah akarnya.

Daun salam ( Eugenia polyanta )
dikenal masyarakat
Indonesia sebagai bumbu masak karena memiliki keharuman yang khas yang bisa menambah kelezatan masakan nusantara. Daun salam rasanya kelat dan bersifat astringent. Senyawa-senyawa seperti minyak atsiri, tannin dan flavonoid banyak terdapat dalam daunnya. Untuk pengobatan memang daunnya lah yang paling banyak digunakan, tetapi akar, kulit dan buahnya pun berkhasiat sebagai obat.

Kumis kucing ( Orthosiphon aristatus )
Juga telah lama dikenal sebagai diuretik yang berkhasiat sebagai penghancur batu saluran kencing. Rasanya manis sedikit pahit, dulunya banyak tumbuh di selokan dan anak sungai, namun sekarang tak sedikit orang yang gemar menanamnya di pekarangan rumah. Garam kalium dalam tanaman ini memang berkhasiat melarutkan batu ginjal, karenanya banyak digunakan sebagai obat penghancur batu. Kandungan sinsetin-nya bersifat sebagai antibakteri, dan tanaman ini juga mengandung senyawa orthosiphonin glikosida. Sifat diuretik tanaman ini berguna untuk membantu tubuh membuang kelebihan asam urat lewat urin.

Meniran ( Phyllanthus niruri )
Saat ini terkenal sebagai tanaman obat yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Meniran juga dikenal dapat membersihkan hati, sebagai antiradang, pereda demam, peluruh kencing, peluruh dahak, peluruh haid, menjernihkan penglihatan, serta menambah nafsu makan. Seperti halnya kumis kucing, sifat diuretiknya-lah yang digunakan untuk mengobati asam urat.

Karena akarnya – entah kenapa – disenangi kucing, maka tanaman anting-anting ( Acalypha indica ) sering juga disebut kucing-kucingan atau akar kucing. Orang Sunda mengenalnya sebagai rumput kokosan. Rasanya pahit, sejuk dan bersifat astringen. Herba ini berkhasiat sebagai antiradang, antibiotik, peluruh kencing, pencahar dan penghenti perdarahan. Umumnya orang menggunakan bagian akarnya untuk menangani penyakit asam urat.

Beberapa ramuan yang bisa digunakan untuk membantu mengatasi gangguan asam urat adalah :

  1. Cuci bersih dan rebus sambiloto kering 10 gram, rimpang temulawak kering 10 gram, komfrey 5 - 10 gram, dan buah lada 1 gram dengan 5 gelas air hingga tersisa 3 gelas, diminum 3 kali satu gelas setiap hari, 1 jam sebelum makan atau 2 jam setelah makan.
  2. Cuci bersih 10 gram daun kumis kucing kering atau 20 gram basah, 10 gram meniran kering atau 20 gram basah, 10 gram sawi tanah kering atau 20 gram basah, 15 gram jahe merah kering atau 30 gram basah, dan 10 gram kapulaga kering. Memarkan jahe merah dan gabung dengan bahan yang lain, rebus dalam satu liter air hingga tersisa setengahnya. Minum pagi, siang dan sore hari, masing-masing ¾ gelas (150 ml) atau minum dua kali sehari masing-masing 200 ml.
  3. Rebus 15 - 30 gram herba kering atau 30 – 60 gram herba basah sidaguri dengan 3 gelas air sampai tersisa setengahnya, minum 3 kali sehari masing-masing ½ gelas. Jika menggunakan akar, dosisnya 10 – 15 gram.
  4. Rebus 10 – 15 lembar daun salam segar ataupun kering dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas, minum 2 kali sehari masing-masing ½ gelas.
  5. Ambil 5 -7 potong akar anting-anting (segar ataupun kering), rebus dengan 2 gelas air hingga tersisa satu gelas, setelah dingin minum sekaligus. Lakukan 2 -3 kali sehari.
  6. Untuk borehan, gunakan daun gandarusa segar 40 gram, daun kemangi segar 30 gram, kencur segar 30 gram, jahe merah segar 30 gram, daun encok segar 30 gram, dan beras 40 gram. Rendam beras selama 3 – 4 jam. Cuci semua bahan, tumbuk/lumatkan, lalu campur dengan beras yang telah ditumbuk. Setelah bahan tercampur dan lembut, tempatkan dalam wadah dan borehkan ramuan pada bagian yang sakit secukupnya. Lakukan pengobatan dua kali sehari, pagi dan sore.

Manfaat Teh

TEH HIJAU dan PAYUDARA

Mungkin sebagian besar wanita telah mendengar khasiat teh hijau untuk kesehatan payudaranya. Namun, barangkali sebagian masih meragukan kebenarannya. Kini keraguan tersebut telah terjawab. Senyawa yang terkandung dalam teh hijau memang dapat melindungi payudara dari serangan kanker.

Hal itu terungkap dari studi awal yang dilakukan oleh beberapa peneliti Amerika Serikat. Dalam percobaan itu, mereka memberikan seduhan teh hijau kepada beberapa tikus, sedangkan yang lainnya hanya memperoleh air biasa.

Ternyata, tikus yang meminum teh hijau mendapat manfaat yang menggembirakan. Ukuran tumor payudaranya makin mengecil dan keganasannya pun berkurang dibanding tikus yang hanya meminum air biasa. Selain itu, tumor tikus yang meminum teh kemudian tumbuh lebih lambat dan tidak lagi menyerang sel-sel yang sehat.
Tentu saja, temuan ini makin memperkuat dugaan bahwa teh sangat bermanfaat bagi kesehatan payudara wanita. Soalnya, berdasarkan pengamatan sejauh ini di negara-negara yang rajin mengkonsumsi teh hijau setiap hari, tingkat kanker payudara wanitanya sangat rendah. Bagi mereka, teh dianggap sebagai salah satu makanan sehat.
Selain itu, peneliti utamanya, Dr. Gail Sonenshein, bahkan mengatakan bahwa teh sama sekali tidak mempunyai efek samping yang merugikan. Karena itu, orang tidak perlu takut mengkonsumsi tiga hingga
lima cangkir teh per hari. Tidak ada masalah apabila orang rajin minum teh hijau sebagai langkah pencegahan.
Dosen biokimia dari Fakultas Kedokteran Universitas Boston ini menambahkan, teh hijau terutama dapat mencegah kanker payudara yang diakibatkan oleh faktor lingkungan. Namun, ia menganjurkan agar pasien yang sedang menjalani radiasi atau kemoterapi kanker payudara perlu konsultasi dengan dokter sebelum ia mencoba minum banyak teh.
Menurut studi yang dipublikasikan dalam Journal of Cellular Biochemistry edisi Juli 2001 tersebut, kandungan senyawa polifenol yang sangat banyak dalam teh tersebut berperan sebagai pelindung terhadap kanker. Polifenol tergolong dalam antioksidan yang sangat ampuh. Senyawa ini akan menetralkan radikal bebas yang menjadi penyebab kanker tersebut.
Radikal bebas sendiri terbentuk secara alami dalam tubuh. Molekul ini dapat merusak sel-sel manusia. Orang menduga bahwa molekul inilah salah satu penyebab kanker, termasuk berbagai jenis penyakit lain seperti penyakit jantung dan penuaan.
Menurut studi tersebut, daun teh hijau yang telah dikeringkan terdiri dari 40% polifenol. Selain dapat memerangi kanker payudara, zat ini juga diyakini dapat menurunkan risiko kanker lambung, paru-paru, usus besar, dubur, hati, dan pankreas.***

Manfaat Teh Hijau

NIKMAT rasanya ketika di pagi hari kita meminum secangkir teh manis yang masih panas. Di balik kenikmatan itu, banyak rahasia alam yang bisa menyehatkan tubuh dan mencegah dari serangan penyakit yang selalu menghantui kita.

Teh yang biasa kita konsumsi, khususnya teh hijau, banyak mengandung khasiat. Sebuah riset Erasmus University Medical School, Rotterdam mengungkapkan pembuluh darah balik besar (aorta) para responden yang gemar meminum teh hijau, memiliki lapisan yang melindungi terjadinya penggumpalan darah. Kondisi ini menyebabkan menurunnya kemungkinan terjadinya serangan jantung koroner.

Selain itu, penelitian The American Journal of Clinical Nutrition belum lama ini menemukan khasiat teh hijau untuk melangsingkan tubuh. Ternyata, paduan kafein dan teh hijau yang sesuai takaran mampu membakar 4% kalori lebih banyak dibandingkan dengan orang yang berdiet dengan menggunakan placebo. Di samping itu, ternyata teh hijau pun diakui ampuh mencegah gigi berlubang, lantaran mengandung fluoride alami.

Sementara itu, menurut studi yang dipublikasikan dalam Journal of Cellular Biochemistry edisi Juli 2001 tersebut, kandungan senyawa polifenol yang sangat banyak dalam teh hijau berperan sebagai pelindung terhadap kanker. Polifenol tergolong dalam antioksidan yang sangat ampuh. Senyawa ini akan menetralkan radikal bebas yang menjadi penyebab kanker payudara. Radikal bebas sendiri terbentuk secara alami dalam tubuh. Molekul ini dapat merusak sel-sel manusia. Orang menduga bahwa molekul inilah salah satu penyebab kanker, termasuk berbagai jenis penyakit lain seperti penyakit jantung dan penuaan. Menurut studi tersebut, daun teh hijau yang telah dikeringkan terdiri dari 40% polifenol. Selain dapat memerangi kanker payudara, zat ini juga diyakini dapat menurunkan risiko kanker lambung, paru-paru, usus besar, dubur, hati, dan pankreas

Khusus untuk kanker payudara, peneliti lainnya dosen biokimia dari Fakultas Kedokteran Universitas Boston Dr. Gail Sonenshein mengatakan bahwa teh hijau dapat mencegah kanker payudara yang diakibatkan faktor lingkungan. Namun, ia menganjurkan agar pasien yang sedang menjalani radiasi atau kemoterapi kanker payudara perlu konsultasi dengan dokter sebelum ia mencoba minum banyak teh.


SECARA lengkap khasiat teh hijau antara lain:

Membantu membakar lemak

Teh hijau dapat membantu mempercepat tingkat metabolisme karena pengaruh antioksidannya yang membantu liver berfungsi lebih efektif. Baru-baru ini sebuah penelitian di Amerika yang meneliti pria berberat badan berlebihan memperlihatkan setelah minum teh hijau tiga kali sehari para pria itu dapat membakar 200 kalori ekstra per hari.

Mencegah penyakit jantung

Teh jenis ini diyakini dapat menurunkan kolesterol jahat LDL karena pengaruh antioksidan yang mencegah oksidasi kolesterol LDL dalam arteri.

Pembekuan trombosis yang abnormal dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke dan teh hijau terbukti mencegah pembekuan darah tidak normal secara efektif.

Menurunkan tekanan darah

Penyebab utama hipertensi adalah sebuah enzim yang dikeluarkan ginjal. Obat hipertenesi terkenal adalah ACE inhibitor. Teh hijau merupakan inhibitor ACE alami dan beberapa penelitian menunjukkan tekanan darah tinggi menurun setelah diberi ekstrak teh hijau.

Melindungi dari diabetes

Polyphenol dari teh hijau menghalangi amylase sehingga membantu menurunkan tingkat gula darah. Tingginya glukosa dan insulin dalam darah memungkinkan orang terkena diabetes.

Mencegah keracunan makanan

Karena teh hijau dikenal sebagai pembunuh bakteri, minum teh hijau dapat menurunkan risiko keracunan makanan akibat bakteri karena teh hijau dapat mencegah tumbuhnya bakteri berbahaya seperti clostridia dan E. coli.

Mencegah napas tak sedap

Minum teh hijau dapat membunuh bakteri yang hidup di mulut sebagai penyebab bau mulut karena memiliki antibakteri alami.

Melindungi dari hepatitis

Hepatitis seringkali dipicu oleh tingginya tingkat zat besi dalam hati. Teh hijau terbukti dapat menurunkan tingkat zat besi di seluruh tubuh yang memiliki pengaruh langsung untuk melindungi hepatitis.

Meningkatkan kekebalan

Menurut sebuah penelitian di Jepang berkumur dengan teh hijau dapat meningkatkan kekebalan dan terhindar dari influenza dan flu. Penelitian di Harvard University juga menujukkan bahwa kimiawi teh hijau dapat merangsang sel gammadelta T. yang mendukung kekebalan terhadap bakteri dan virus.

**

SEKALIPUN memiliki banyak manfaat, perlu diingat bahwa teh juga mengandung kafein. Jika dikonsumsi secara berlebih, ia dapat menyebabkan beberapa gangguan, seperti insomnia, kecemasan, dan ketidakteraturan detak jantung.

Namun, kandungan kafein dalam teh masih tetap lebih rendah jika dibandingkan dengan kopi atau minuman ringan bersoda.

Selain kafein, teh juga mengandung flavonoid, yang dapat menghambat penyerapan zat besi dari unsur-unsur tumbuhan seperti sayur dan buah. Namun, zat besi dari daging-dagingan tidak terpengaruh penyerapannya. Kenyataan ini seakan mengingatkan kita pada pepatah kuno, apa pun yang berlebihan akan tidak baik efeknya. Oleh karena itu, dua cangkir teh sehari yang diminum secara teratur sudah bisa memberi dampak baik bagi tubuh kita. ***

MENGENAL RAGAM & MANFAAT TEH

Bila dibandingkan dengan jenis minuman lain, teh ternyata lebih banyak manfaatnya. Minuman ini bisa mencegah atau membantu penyembuhan penyakit ringan sejenis influenza hingga yang berat macam kanker. Jenis tehnya juga bisa dipilih menurut selera masing-masing.

Di antara sekian banyak jenis minuman, teh termasuk minuman paling banyak dikonsumsi masyarakat. Di Indonesia, semua kalangan, dari bawah hingga atas, tak ada yang tak mengenal minuman khas Asia ini. Di Bumi Parahyangan, Jawa Barat, umpamanya, minuman teh menjadi minuman wajib untuk menjamu tamu. Di rumah makan atau warung Sunda pun setiap tamu selalu disodori minuman teh tawar lebih dulu sebelum makanan atau minuman yang dipesan disajikan.

Bahkan, di Jepang dikenal adanya upacara minum teh. Rangkaian upacara ini diawali dengan pembersihan teko penyajian, memasak air, menuang teh hijau ke dalam teko tadi, menuang air panas ke dalamnya, mengaduknya sampai rata dan berbuih, serta kemudian menyajikannya pada tamu dengan tata cara khas Jepang. Mesti upacara ini kelihatannya sederhana, tapi ada suatu getaran ritual dilibatkan, yang membuat upacara minum teh ini suatu seni yang bertahan berabad-abad hingga sekarang.

Mengatasi flu hingga kanker

Selain nilai-nilai kultural dan ritual tadi, minum teh ternyata memberi pula manfaat kesehatan. Dari hasil penelitian ilmiah, teh memiliki kemampuan menghambat pembentukan kanker. Teh juga mampu mencegah penyakit jantung dan stroke. Minuman alami ini terbukti pula mampu menstimulir sistem sirkulasi, memperkuat pembuluh darah, dan menurunkan kolesterol dalam darah.

Teh pun bisa membantu meningkatkan jumlah sel darah putih yang bertanggung jawab melawan infeksi. Terutama teh hijau, bisa mencegah serangan influenza. Bahkan, bahan minuman dari pucuk daun Camellia sinensis ini bisa memperkuat gigi, melawan bakteri dalam mulut, mencegah terbentuknya plak gigi, serta mencegah osteoporosis.

Di dalam saluran pencernaan, teh juga membantu melawan keracunan makanan dan penyakit macam kolera, tipes dan desentri. Prof. Dr. Sumarno Poerwo Soedarno, ketika menjabat staf ahli Menteri Kesehatan bidang teknologi kesehatan menyatakan kebiasaan minum teh dapat menurunkan angka serangan diare. Di dalam buku Shennong Bencao, Sennong mencatat 72 jenis tanaman beracun yang dapat dinetralisir oleh teh. Dengan kemampuan antibakterinya, teh membantu menghambat infeksi tenggorokan. Penelitian juga menunjukkan, meminum teh memperbaiki konsentrasi, ketajaman perhatian, dan kemampuan memecahkan masalah.

Lebih dari itu, teh bisa pula digunakan sebagai obat luar untuk beberapa penyakit. Di Cina, umpamanya, teh hijau digunakan sebagai obat rumah untuk menyembuhkan luka atau mencegah penyakit kulit dan penyakit kaki karena kutu air.

Selain itu, semua bagian tanaman teh juga bisa digunakan sebagai bahan-bahan kosmetik. Di antaranya, untuk lotion; cream antiseptik; produk-produk perawatan rambut macam shampo atau conditioner; perawatan mulut seperti pasta gigi, mouthwash, dan pelindung bibir; deodoran; produk pembersih macam sabun atau pembersih kulit; perawatan tubuh seperti hand & body lotion; perawatan kaki; dan produk-produk pelindung tubuh dari sengatan matahari atau yang diperlukan selama perjalanan. Barangkali produk kosmetik dari tanaman teh ini belum dikenal secara luas, namun produk tersebut sudah bisa dipesan lewat jaringan Internet.

Beragam manfaat teh tadi tentu tak lepas dari keberadaan senyawa-senyawa dan sifat-sifat yang ada pada daun teh. Setidaknya terdapat 450 senyawa organik dan lebih dari satu senyawa anorganik bisa ditemukan dalam daun teh. Menurut Tea Board India, dalam secangkir teh terkandung energi sekitar 4 kkal, di samping flour, mangan, vitamin B kompleks, asam nikotinat, dan asam pantotenat.

Hasil penelitian membuktikan teh mengandung senyawa utama yang disebut polyphenol, sejumlah vitamin (niacin atau vitamin B kompleks seperti vitamin B1 dan B2; serta vitamin C, E, dan K), dan mineral (a.l. mangan, potasium, dan fluor). Kandungan vitamin B2 teh kira-kira 10 kali lebih besar dibandingkan dengan yang terdapat pada sereal dan sayuran. Vitamin C-nya pun lebih tinggi dari buah apel, tomat, atau jeruk. Dengan kata lain, dua cangkir teh hijau memiliki vitamin C sama banyaknya dengan segelas besar jus jeruk.

Di dalam teh juga terkandung kafein. Pada teh hijau juga ditemukan adanya catechin, r-amino butyric acid, flavonoid, polisakarida, dan fluoride. Tak ketinggalan, minyak esensial yang memberi teh aroma khas dan keharuman.

Senyawa antioksidan di dalam teh yang disebut polyphenol misalnya, diketahui memiliki kemampuan melawan kanker. Senyawa yang sama juga memberi efek positif berupa pencegahan penyakit jantung dan stroke. Senyawa antioksidan tsb. dapat pula memperlancar sistem sirkulasi, menguatkan pembuluh darah, dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Dengan polyphenol, teh membantu pula dalam penambahan jumlah sel darah putih yang bertanggung jawab melawan infeksi. Bahkan, polyphenol mengurangi pembentukan plak dengan mempengaruhi kerja bakteri mulut.

Sementara, kemampuan teh dalam mencegah dan melawan flu tak lepas dari peran vitamin C-nya yang tinggi, terutama pada teh hijau. Vitamin ini juga bisa menurunkan stres.

Kalau seorang dokter gigi menyarankan pasiennya minum teh untuk memperkuat gigi, Anda tak perlu heran. Itu terjadi lantaran dokter tersebut tahu bahwa teh kaya fluoride, suatu mineral yang juga baik untuk melawan osteoporosis. Sedangkan kafein dalam teh bermanfaat untuk menghalau kantuk dan kelelahan.

Sementara, cathecin pada teh hijau mengurangi kemungkinan terserang kanker, menurunkan kolesterol darah, mencegah peningkatan tekanan dan kadar gula darah, membunuh bakteri dan virus influensa, serta mencegah bau mulut. Senyawa r-amino butyric acid-nya berkhasiat menurunkan tekanan darah. Flavonoidnya memperkuat dinding pembuluh darah dan mencegah halitosis (bau mulut). Polisakaridanya menurunkan kadar gula darah. Sedangkan vitamin E-nya bertindak sebagai antioksidan dan menunda penuaan.

Dari putih hingga hitam

Selama ini orang mengenal empat jenis teh, yakni teh putih, hijau, oolong, dan teh hitam. Perbedaan keempatnya terletak pada metoda pemrosesan daun teh setelah dipetik. Tiap jenisnya dijuluki berbeda-beda pula sesuai tempatnya diproduksi.

Di antara jenis-jenis teh tadi, teh hijau memang lebih populer. Setelah selama berabad-abad menjadi minuman pilihan di Asia, kepopuleran teh hijau kini merambah ke negara Barat. Kunci popularitasnya terletak pada aroma alaminya dan manfaatnya bagi kesehatan.

Teh hijau ini dikenal dua macam menurut asalnya, yakni teh hijau Cina dan Jepang. Hampir semua teh yang diminum di Cina adalah teh hijau. Begitu pula dengan di Jepang. Di AS popularitas teh jenis ini meningkat setelah menjadi bagian penelitian ilmiah yang mengaitkannya

dengan penurunan risiko terhadap kanker

Meski tak sepopuler teh hijau, teh oolong juga memiliki penggemar sendiri. Teh oolong terbaik di dunia kebanyakan diproduksi secara eksklusif di Cina, Darjeeling (India), dan Formosa (Taiwan).

Sementara, teh hitam terbaik di dunia dihasilkan di India (Assam, Darjeeling, dan Nilgiri), Sri Lanka (Ceylon), dan Cina. Di negara-negara Barat konsumsi tehnya lebih dari 80% menggunakan teh hitam. Khusus, di AS konsumsi teh jenis ini mencapai lebih dari 90%.

Keempat jenis teh tersebut berbahan mentah sama, yakni tanaman teh Camellia sinensis. Meski di banyak tempat di dunia bisa ditemukan, namun yang terbanyak dibudidayakan di India, Cina, Kenya, dan Sri Lanka.

Ragam proses produksinya

Teh yang benar-benar baik umumnya berasal dari pucuk daun atau daun teh muda yang belum mekar. Untuk menghasilkan 1 pound (0,45 kg) teh berkualitas paling baik, diperlukan lebih dari 80.000 petikan. Produksi teh merupakan proses padat karya dan setiap tahap penting untuk mendapatkan teh berkualitas tinggi.

Untuk menghasilkan teh putih, diperlukan daun teh pilihan yang menuntut penanganan ekstra hati-hati setelah pemetikan. Cuma daun-daun paling muda, yang masih dipenuhi bulu putih pendek atau bulu halus, yang digunakan. Proses produksi teh putih ini terdiri atas dua tahap, yakni penguapan dan pengeringan. Terkadang teh putih juga difermentasi dengan sangat ringan. Tanpa adanya pelayuan, penggilingan dan fermentasi ini membuat penampilannya nyaris tak berubah. Teh yang dihasilkan pun berwarna putih keperakan.

Ketika dihidangkan, teh putih memiliki warna kuning pucat dan aroma yang lembut dan segar. Teh ini merupakan yang paling lembut di antara semua jenis teh.

Untuk memproduksi teh hijau juga tidak bisa dilakukan sembarangan. Yang hendak dicapai dalam memproduksi teh hijau adalah mempertahankan manfaat kesehatannya, kemurnian, dan senyawa aktif daun teh segar sehingga semuanya itu dapat dirasakan ketika teh disajikan.

Setelah dipetik, daun-daun yang masih hijau dilayukan di udara panas. Begitu menjadi layu, daun-daun itu secara tradisional disangrai dengan menggunakan wok (kuali logam untuk masak masakan Tionghoa). Tujuannya, untuk mencegah oksidasi pada daun. Proses berikutnya memberi bentuk pada daun-daun tersebut, yakni terpilin, keriting, atau bundar, sekaligus menambah keawetannya. Proses ini juga membantu pengaturan pengeluaran senyawa alami dan aroma selama penyeduhan. Tahap terakhir, daun-daun itu dikeringkan dengan pengapian sehingga keharuman dan aroma alaminya tetap terjaga. Begitu pula dengan warna hijaunya.

Proses produksi untuk menghasilkan teh oolong lebih rumit lagi. Tapi tidak serumit pembuatan teh hitam. Teh ini diproses dengan menjaga agar daun tehnya tetap utuh. Karenanya dibuat dari daun-daun teh yang lebih besar dan lebih tua.

Segera setelah dipetik, daun dijemur di bawah sinar matahari untuk pelayuan. Tujuannya untuk menurunkan kadar air dan menjadikannya lebih lembut. Daun-daun itu kemudian diletakkan dalam keranjang bambu dan dikocok-kocok dengan cepat untuk merusak pinggiran daun. Pada tahap berikutnya, daun-daun itu ditebar dalam suatu tempat untuk dikeringkan. Proses pengocokan dan penebaran daun-daun tersebut diulang beberapa kali. Tepi daun yang rusak akan berubah merah akibat proses fermentasi sementara bagian tengahnya masih hijau.

Tingkat fermentasinya tergantung pada tipe oolongnya. Variasinya kira-kira dari 20% untuk oolong "hijau", hingga 60% untuk oolong formosa klasik. Begitu tingkat fermentasi yang diinginkan tercapai, proses itu mesti dihentikan segera. Ini dilakukan dengan pemanasan daun-daun itu dalam panci pada temperatur tinggi.

Sedangkan dalam proses produksi teh hitam, proses fermentasi berlangsung penuh, yang menyebabkan daun-daun teh berubah menjadi hitam dan memberi rasa khas. Setelah pemetikan, daun yang masih hijau ditebar di atas wadah pada rak untuk dilayukan selama 12 - 18 jam. Selama proses pelayuan yang lama itu, daun kehilangan banyak kadar airnya, menjadi lembut dan layu sehingga daun-daun itu mudah digiling.

Selama penggilingan, membran daun hancur, memungkinkan keluarnya sari teh dan minyak esensial yang memunculkan aroma khas. Setelah penggilingan, daun-daun itu dibawa ke sebuah ruangan yang besar, dingin, dan lembab. Di sana daun-daun itu ditaruh dalam semacam baki untuk difermentasi. Selama proses fermentasi, warna daun menjadi lebih gelap dan sarinya menjadi kurang pahit. Sebaliknya, ciri-ciri rasa teh hitam - dari harum sampai berbau seperti buah-buahan atau kacang-kacangan dan pedas - mulai muncul. Proses fermentasi itu dihentikan pada saat di mana aroma dan rasanya sudah maksimal. Ini dilakukan dengan memanaskan daun-daun itu di dalam oven. Sarinya mengering di permukaan daun dan bertahan relatif tetap sampai dilepaskan oleh air panas selama penyeduhan.

Pada tahap akhir, daun-daun dipisah-pisahkan menurut ukuran. Selama proses produksi, banyak daun teh robek atau remuk sehingga teh akhir terdiri atas daun utuh, daun robek, dan partikel-partikel yang lebih kecil.

Untuk menyeduh teh juga tak bisa sembarangan kalau ingin mendapatkan hasil seduhan yang sempurna serta nikmat dan manfaatnya bisa dirasakan. Tata cara penyeduhan itu meliputi lima tahap. Pertama, siapkanlah teko/ceret teh. Kalau tidak ada teko, cukup sediakan wadah yang tak melepaskan bau dan tahan panas. Tuangkan satu sendok kecil daun teh untuk setiap cangkir teh yang akan disajikan.

Untuk menyeduh teh hitam dan oolong, gunakan air matang yang masih dalam keadaan mendidih. Untuk teh putih dan hijau, gunakan air yang baru mulai menguap. Setelah air dituang, tunggu 3 - 5 menit untuk teh hitam, 1 - 3 menit untuk teh hijau, dan 5 - 7 menit untuk teh putih dan oolong. Masa penyeduhan ini bisa diatur menurut selera penikmatnya. Saring daun tehnya dan sajikan. Sruupppp ... hmmm ....

Selain keempat jenis teh tadi, belakangan juga muncul teh "bohongan" yang dikenal dengan nama teh herbal. Teh imitasi ini dikemas seperti layaknya teh betulan, diseduh seperti teh, dan diminum seperti teh. Tapi teh ini tak terbuat dari daun teh yang sebenarnya. Teh herbal dibuat dari bebungaan, bebijian, dedaunan, atau akar dari beragam tanaman. Teh jenis ini umumnya diminum untuk keperlukan pelangsingan tubuh.

Teh Hijau

Lung Ching

Lung Ching adalah teh hijau yang paling disukai. Lung Ching ini punya rasa segar, kekacangan, sedikit manis aromanya dan warnanya hijau geok. Bentuk daratnya adalah ciri khasnya. Teh yang menggandung vitamin C dosis tinggi ini cocok untuk diminum sepanjang hari.

Sencha

Aromanya wangi dengan rasa yang segar dan manis. Sencha yang mengandung vitamin C dosis tinggi cocok sekali untuk diminum sambil makan sushi. Cocok juga diminum dingin.

Titiran Green

Dikatakan teh hijau terbaik dari Indonesia, teh ini berasal dari Jawa Barat.

Teh Hijau Bercampur / Beraroma

Genmai-Cha

"Teh beras coklat" ini sesuai dengan nama, dicampur dengan beras yang digoreng untuk memberikan rasa "toasted". Teh ini memakai teh campuran Sencha dan Bancha yang berkwalitet tinggi agar beraroma enak dan memiliki kadar kafein yang lebih rendah daripada teh hijau yang lain.

Green Tea Citrus

Teh ini mengandung Sencha sebagai bahan dasar lalu diberi aroma dari bunga-bungaan dan buah-buahan.

Green Tea Manggo

Menggunakan teh hijau dari daerah Assam, India dan dicampur dengan potongan dari buah mangga dan kelopak bunga matahari.

Green Tea Paradise

Sencha dicampur dengan buah-buahan dari hutan untuk rasa yang mendekati rasa strawberry, raspberi dan rhubarb.

Jasmine

Teh melati yang kami tawarkan menggunakan teh hijau sebagai dasar karena karakteristiknya teh hijau yang begitu lembut cocok dengan rasa melati.

Moroccan Mint

Teh Gunpowder dari Cina diberi rasa spearmint. Minuman sehari-hari di Morocco ini cocok diminum baik panas ataupun dingin.

Manfaat Bagi Kesehatan

PENCERNAAN
Essential oils dan polyphenols membantu dalam proses mencernakan makanan melalui stimulasi peristalsis dan pembuatan cairan pencernaan.

JANTUNG DAN KOLESTEROL
Ada bukti bahwa Pu-erh, sebuah teh hitam yang sejak dahulu terkenal untuk unsur kesehatan mampu menurunkan "blood triglycerides" dan kolesterol, menurunkan kemungkinan terkena serangan jantung.

GIGI
Semua teh, tetapi khususnya teh hijau, mengandung fluoride, sebuah mineral yang mencegah pertumbuhan bakteri yang menuju ke kebusukan gigi.

KANKER
Polyphenols dalam teh hijau baru diketahui berfungsi sebagai antioxidants dan mampu menurunkan kemungkinan terkena kanker kulit, kanker paru-paru, kanker usus dan kanker hati pada binatang dalam laboratorium.

VITAMIN
Ada studi yang menunjukkan bahwa teh hijau mengandung vitamin C dosis tinggi . Teh juga mengandung vitamin yang lain dalam jumlah sedikit beserta mineral penting bagi tubuh kita seperti kalium.

KALORI
Hanya 4 kalori per cangkir (hitam, oolong, hijau).

SUSUNAN SARAF
Meningkatkan kesadaran, konsentrasi, dan mencegah kelelahan.

KEHAMILAN
Wanita yang mengkonsumsi sedikitnya setengah gelas teh sehari akan membuat wanita lebih mudah mendapat kehamilan dibandingkan dengan wanita yang tidak pernah minum teh.

SEBAGAI OBAT TRADISIONAL
Dipercaya di beberapa budaya sebagai pemajuan umur panjang. Dipakai di berbagai daerah sebagai obat anti-bakteri. Daun basahnya dipakai untuk kompres pada gigitan serangga, dan terbakarnya sinar matahari, sebagai pengering untuk infeksi fungi dan sebagai penyegar untuk mata yang lelah.

Kami di Dharma Teas mengetahui dua effek negatif soal teh:

1. Teh menghambat proses tubuh meredap zat besi.

2. Teh bisa menyebabkan kesulitan bagi mereka yang menpunyai kader aki kencing tinggi????

3. Teh menghambat produksi susu bagi ibu yang menyusui.

Sepuluh Manfaat Teh Bagi Tubuh

Ada banyak alasan untuk menikmati secangkir teh. Entah itu di pagi hari, sore hari, atau kapanpun. Selain terasa nikmat, teh ternyata memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita. Berikut ini sepuluh manfaat teh:
1. Teh mengandung antioksidan
Antioksidan yang dimiliki teh memberikan perlindungan bagi tubuh anda dari penuaan ataupun efek dari polusi.
2. Teh mempunyai kafein yang lebih rendah dari kopi
Kopi biasanya mempunyai kafein 2 hingga 3 kali lipat lebih banyak dari teh. Secangkir kopi mengandung sekitar 135 mg kafein, sedangkan kafein di teh dengan ukuran yang sama, hanya terdapat kafein sebanyak 30-40 mg saja.
3. Mengurangi risiko terkena serangan jantung dan stroke
Gumpalan dalam darah yang berasal dari kolesterol menyebabkan serangan jantung dan stroke. Teh dapat membantu melancarkan aliran darah dan membersihkannya. Sebuah penelitian di Belanda menemukan bahwa orang yang minum teh setidaknya 2 kali sehari 70% lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami serangan jantung.
4. Teh melindungi tulang
Tidak hanya susu yang ditambahkan pada teh yang dapat memperkuat tulang Anda. Ada penelitian yang menemukan bahwa orang yang telah meminum teh lebih dari 10 tahun memiliki tulang yang kuat. Ini mungkin disebabkan oleh phytochemical yang terkandung di dalam teh.
5. Teh memberikan senyum yang indah
Bukan teh yang menyebabkan kerusakan gigi, namun gula yang dicampurkan di dalamnya yang mempunyai efek buruk pada gigi. Teh sendiri mengandung flouride yang menjauhkan plak dari gigi. Jadi, tambahkanlah teh tawar pada rutinitas Anda dalam menjaga gigi dan gusi.
6. Teh meningkatkan pertahanan tubuh
Meminum teh dapat membantu ketahanan tubuh Anda agar terhindar dari infeksi.
7. Teh melindungi tubuh dari kanker
Teh mengandung polyphenol, antioksidan yang ditemukan dalam teh, yang dapat melindungi tubuh dari kanker.
8. Teh dapat menjaga tubuh tidak kekurangan cairan
Selama ini minuman yang mengandung kafein dianggap tak dapat dikategorikan dalam minuman yang memberi kontribusi cairan bagi tubuh. Namun para peneliti ternyata menemukan bahwa minuman berkafein dapat memberikan kontribusi cairan yang sama dengan minuman lain.
9. Teh bebas kalori
Teh tidak mengandung kalori, kecuali jika ditambahkan pemanis atau susu. Mengkonsumsi 250 kalori lebih rendah per harinya akan dapat menurunkan berat badan sebanyak kurang lebih 1/2 kg per minggunya.
10. Teh meningkatkan metabolisme tubuh
Teh, terutama teh hijau, dapat meningkatkan metabolisme tubuh anda. Anda dapat membakar sekitar 70-80 kalori tambahan hanya dengan meminum 5 cangkir teh hijau setiap harinya.
Jadi, bila ingin minuman yang menyegarkan sekaligus menyehatkan, ganti saja kebiasaan minum kopi anda dengan minum teh.

Rahasia Teh Hijau
Tetap sehat dengan biaya murah! itulah pilihan yang tepat untuk saat ini. Mahalnya harga obat dan biaya perawatan menyebabkan kita mencari alternatif untuk menjaga kondisi tubuh. Salah satu cara alternatif yang bisa anda lakukan, adalah mengonsumsi teh hijau secara rutin.
Teh (Camellia sinensis) saat ini dibedakan berdasarkan lokasi tumbuhnya. Hal inilah yang menyebabkan dikenalnya beragam teh, seperti; teh
Cina, Sri Lanka, Jepang, Indonesia, atau teh Afrika. Teh hijau, seperti juga teh hitam, berasal dari tumbuhan yang sama. Nama dan wujudnya menjadi berbeda karena proses persiapan yang dijalani berbeda.
Teh hijau diproses dengan cara khusus. Setelah dipetik, daun teh akan mengalami pengasapan. Proses ini akan mengeringkan daun teh, namun tidak sampai mengubah warna daun. Kondisi inilah yang menyebabkan air seduhan daun teh tetap terlihat berwarna hijau muda. Proses ini kemudian terbukti dapat mempertahankan berbagai kandungan nutrisi, antara lain zat antioksidan polyphenols pada daun teh.
Ingin tahu apa saja kandungan dalam teh hijau yang begitu menyehatkan bagi tubuh?
1. Antioksidan & Polyphenol
Para ilmuwan Jepang percaya bahwa antioksi dan polyphenol yang terdapat dalam teh hijau adalah bahan sangat bermanfaat bagi kesehatan, yaitu mampu mengurangi risiko penyakit jantung, membunuh sel tumor, dan menghambat pertumbuhan sel kanker paru-paru, kanker usus terutama sel kanker kulit. Selain itu kedua zat ini dapat membantu kelancaran proses pencernaan makanan melalui stimulasi peristalsis dan produksi cairan pencernaan.
2. Fluoride
Fluoride tergolong sebagai mineral yang dapat mencegah pertumbuhan karies pada gigi, mencegah radang gusi, dan gigi berlubang.
3. Mangan
Kandungan mangan yang terdapat pada teh hijau dapat membantu penguraian gula menjadi energi sehingga membantu menjaga kestabilan kadar gula dalam darah.
4. Kafein
Kadar kafein yang terkandung dalam teh hijau berbeda dengan kafein yang terkandung dalam kopi. Pada teh hanya terkandung kafein sebanyak 3 - 5%. Jadi jika kita rajin minum teh, maka tubuh dan pikiran akan terasa lebih segar. Kafein berpengaruh positif pada aktivitas mental, dan dapat memperbaiki proses pencernaan makanan dalam lambung. Pencernaan yang baik akan membakar lemak dalam tubuh lebih efisien.
Jika Anda sedang menjalani diet, proses ini membantu usaha untuk mengurangi berat badan. Terlebih lagi jika teh diminum saat perut masih kosong.
5. Tanin
Hasil penelitian terakhir tentang teh hijau menunjukkan bahwa kandungan senyawa golongan tanin yang terkandung dalam teh hijau mampu mencegah dan mengobati gangguan ginjal. Sementara itu daun teh yang masih basah dapat digunakan sebagai kompres kulit yang terkena gigitan serangga, terbakar sinar matahari, atau sebagai penyegar untuk mata yang lelah.
Sayangnya hingga saat ini, belum diketahui seberapa banyak takaran teh hijau yang harus dikonsumsi seseorang agar mendapatkan manfaat teh yang optimal. Namun sangat disarankan agar setidaknya setiap orang meminum satu cangkir teh hijau, baik panas ataupun dingin.(fis)

Teh Cegah Pikun
Bukan hanya baik sebagai antioksidan, teh ternyata memiliki fungsi lain yang ada hubungannya dengan otak.
Penelitian yang dilakukan oleh sebuah tim dari Universitas Newcastle, menemukan bahwa didalam teh hitam dan teh hijau terdapat zat yang berpengaruh terhadap enzim kunci pada otak yang berhubungan dengan memori.
Mereka berharap bahwa penemuan ini dapat mengarah pada perkembangan penelitian terhadap penyakit pikun atau alzheimer.
Mereka mengatakan bahwa teh memiliki efek yang sama dengan obat yang dirancang khusus untuk memerangi penyakit pikun.
Alzheimer sendiri bersangkutan dengan pengurangan kadar zat bernama acetylcholine pada otak. Selama ini dinyatakan bahwa belum ada pengobatan yang sempurna untuk penyakit pikun. Penyakit ini hanya bisa diperlambat perkembangannya.
Obat-obat yang selama ini beredar dipasaran, seperti salah satunya bernama donepezil, ternyata memiliki efek samping yang tidak menyenangkan terhadap penderita. Karena itu, penemuan tentang kebaikan teh ini diharapkan benar-benar bisa membawa perbedaan yang signifikan bagi jutaan penderita alzheimer.

Temuan ini masih akan dimatangkan dalam beberapa tahun kedepan. Tapi yang jelas, mulailah untuk lebih banyak mengkonsumsi teh hijau atau teh hitam dari sekarang, berhubung minuman ini mudah didapat, murah, tanpa efek samping, lezat, dan berguna bagi kesehatan, terutama otak.

Sabtu, 12 Januari 2008

mempercepat posting

Desain web dan kecepatan akses website terkadang menjadi dua hal yang kontradiktif. Web yang sarat dengan image berukuran besar tentu tampilannya akan lebih lambat daripada web yang hanya mengandung unsur text singkat. Padahal menurut survey yang dilakukan oleh Zona research (April, 1999) menyatakan bahwa 80% pengunjung akan menutup browser (atau memindahkan Address/URL ?) bila halaman Web yang ia buka tidak tampil dalam 7-8 detik.

Untuk mengakalinya biasanya webmaster biasanya men-slice image (image slicing) menjadi dimensi yang lebih kecil. Pada artikel ini akan dijelaskan tentang apa itu image slicing.

Kemampuan Paralel Request Browser
Browser memiliki kemampuan untuk me-request pada web server secara paralel agar loading website lebih cepat dan kemungkinan kegagalan satu transaksi data akan digantikan secara cepat oleh transaksi yang lain.
Secara default Internet Explorer memiliki 4 paralel request. Sedangkan pada Firefox dan Opera kemampuan paralel download dapat di atur secara mudah tanpa mengkutak - katik registry.
Kemampuan request paralel inilah yang dimanfaatkan oleh para webmaster dengan men-slice image yang ditampilkan di web. Dengan maksud secara bersamaan browser akan berusaha mendownload beberapa image yang berbeda sekaligus sehingga loading halaman website menjadi lebih cepat. Sedangkan apabila image tersebut di tampilkan sebagai image tunggal maka hanya satu transaksi data yang terjadi.

Jangan terlalu banyak
Ada kalanya teknik image slicing ini malah memperlambat proses loading sebuah halaman web. Hal ini dikarenakan image di slice dalam jumlah yang terlalu banyak sehingga dalam satu waktu browser diharuskan mendownload banyak gambar sekaligus. Hal ini menyebabkan kelambatan loading image karena semakin banyak image tersebut di slice, maka browser akan membutuhkan waktu yang lebih lama karena proses negosiasi untuk mendownload banyak file akan lebih lama daripada mendownload sedikit file saja.

Warna-warni website

Warna merupakan pertimbangan emosional, karena variasi warna dapat menyebabkan
emosi yang berbeda pada tiap orang. Kita semua tahu bahwa hijau adalah
simbol uang (mata duitan), tapi apakah kita tahu juga bahwa hijau merupakan simbol
ketamakan, iri hati, dan kecemburuan? Pilihan warna akan mendapat efek langsung dari pengunjung tentang persepsi perusahaan atau produk kita tawarkan. Ini menjadi rumit dengan adanya fakta bahwa penggunaan warna pada web sekarang tak terbatas: perkembangan teknologi membolehkan kita membuat jutaan kombinasi warna.
Jadi bagaimana dengan pilihan kita? Artikel ini akan membantu mempermudah memahami dasar-dasar dari pemilihan warna.

Ini penting untuk dimengerti bahwa setiap warna ditentukan positif dan negatif dari
emosi yang menghubungkannya dgn itu, mungkin bisa disebut dengan ‘makna warna’. Maksudnya adalah bahwa warna akan mempengaruhi emosional customer bagi perusahan, merek atau produk yang ditawarkan. Jadi ketika memilih skema warna untuk website, atau tipe media lain, anda perlu yakin dengan pemberian warna pada perusahaan atau produk dengan warna-warna yang mengajak audiens untuk selalu memilih web perusahaan atau produk kita
Mari beristirahat sejenak dan melihat ruang makan, kulkas,atau lemari kaca dapur
yang berisi produk yang kita beli dari toko sembako. Warna apa yang kebanyakan kita
lihat? Kebanyakan, dari yang terlihat adalah merah, dan banyak yang lain diantaranya.
Hanya sekilas terlihat dilemari kaca, sekarang apakah kita tahu apa yang terlihat di
dalamnya itu,produk yang penuh dng warna merah.Chef Boyardee,Kellogg’s,Lipton,Carnation, Ragu, aunt Jemima,Betty Crocker,Orville Redenbacher’s, Heinz, Pam, semua merek ini menggunakan label merah. Mengapa? Merah Adalah suatu warna” panas”, dan sangat emosional juga. Didalam studi, merah benar-benar mempunyai suatu phisik mempengaruhi orang-orang, meningkan jantung dan menyebabkan tekanan darah untuk naik, menarik perhatian kita, tindakan keributan.
dan suatu warna yang sangat kuat untuk produk pembungkus.

Semua warna yang pas/cocok dimasukkan ke dalam tiga kategori; sejuk, hangat
dan netral. Sedangkan kita bisa memilih semua warna yang kita suka dari kategori
yang sama,itu mungkin sering mencapai efek yang lebih sangat kuat dengan memperkenalkan warna dari satu di antara kelompok yang lain. Mari kita liat pandangan/persepsi sekarang bagaimana warna-warna bekerja bersama dan masing2 warna berarti bagi yang melihatnya.

Warna-warna sejuk
Biru, Hijau, Ungu, Pirus dan Perak adalah warna-warna sejuk.
Warna-warna sejuk cenderung berpengaruh memberikan perasaan tenang bagi yang melihatnya.
Meskipun digunakan sendiri, warna-warna ini bisa mempunyai rasa dingin atau impersonal, oleh sebab itu memilih warna-warna sejuk, mungkin bijaksana untuk menambahkan warna dari kelompok lain untuk menghindari ini.

Berikut beberapa makna dari beberapa warna sejuk:
Biru
Positif: keheningan, mencintai, kesetiaan, keamanan, percaya, intelligence
Negatif: kedinginan, ketakutan, kejantanan

Hijau
Positif: uang, pertumbuhan, kesuburan, kesegaran, healing
Negatif: iri hati, kecemburuan, kesalahan, kekacauan

Ungu
-Ungu adalah kombinasi biru dan merah, oleh sebab itu ditemukan baik kategori-kategori
hangat maupun sejuk
Positif: raja, kaum ningrat, spirituality, kemewahan, ambition
Negatif: misteri, kemasgulan

Pirus
Positif: rohani, sembuh, perlindungan, sophisticated
Negatif: cemburu, kewanitaan

Perak
Positif: glamor, tinggi, anggun, sleek
Negatif: pengkhayal, tidak tulus

Warna Hangat
Merah, merah muda, kuning, orange, warna ungu, dan emas adalah warna hangat.
Warna hangat cenderung mempunyai suatu efek kegairahan bagi yang melihatnya.
Bagaimanapun ketika warna ini digunakan sendiri dapat menstimulasi,
membangitkan emosi kekerasan/kehebatan dan kemarahan. Ketika memilih nada hangat,
menambahkan warna dari kelompok yang lain akan membantu ke arah menyeimbangkan ini.

Berikut beberapa makna dari beberapa warna hangat:

Merah
positif: cinta, energi, kuasa, kekuatan, penderitaan, panas
negatif: kemarahan, bahaya, peringatan, ketidaksabaran

Merah muda
positif: sehat, bahagia, feminin, rasa kasihan, manis, suka melucu
negatif: kelemahan, kewanitaan, ketidak dewasaan

Kuning
positif: terang/cerdas, energi, matahari, kreativitas, akal, bahagia
negatif: penakut, tidak bertanggungjawab, tidak stabil

Orange
positif: keberanian, kepercayaan, kehangatan/keramahan, keakraban, sukses
negatif: ketidak-tahuan, melempem, keunggulan

Ungu
- Warna ungu ditemukan di dalam kedua-duanya warna dingin dan hangat
positif: royalti, kebangsawanan, kerohanian, kemewahan, ambisi
negatif: kegaiban, kemurungan

Emas
positif: kekayaan, kemakmuran, berharga, tradisional
negatif: ketamakan, pemimpi

Warna Netral
Coklat, berwarna coklat, gading, kelabu, putih dan hitam adalah warna netral.
Warna netral adalah suatu pemilihan agung untuk bergaul dengan suatu palet(lukis)
hangat atau dingin. warna-warna itu adalah yang baik untuk latar belakang dalam
suatu disain, dan juga cenderung untuk berbicara lebih pelan, penggunaan dari yang lain
lebih menaklukkan warna. Tambahkan hitam untuk menciptakan suatu yang lebih gelap
” keteduhan” tentang suatu warna utama, sedang putih ditambahkan untuk menciptakan
suatu tongkang/geretan ” warna”.

Berikut beberapa makna dari beberapa warna netral:

Hitam
positif: perlindungan, dramatis, serius, bergaya/anggun, formalitas
negatif: kerahasiaan, kematian, kejahatan/ malapetaka, kegaiban

Kelabu
positif: keamanan, keandalan, kecerdasan/inteligen, padat, konservatif
negatif: muram, sedih, konservatif

Cokelat
positif: ramah, bumi, keluar rumah, umur panjang, konservatif
negatif: dogmatis, konservatif

Tan ( wol halus yang masih putih)
positif: ketergantungan, fleksibel, keriting, konservatif
negatif: tumpul, membosankan, konservatif

Gading
positif: ketenangan, kenyamanan, kebersihan/kesucian, hangat
negatif: lemah, tidak stabil

Putih
positif: kebaikan, keadaan tak bersalah, kemurnian, segar, gampang, bersih
negatif: musim dingin, dingin, jauh

Kita mungkin bertanya-tanya, ” Apa yang merupakan kebenaran mewarnai kombinasi
untuk bisnis website?” Selagi tidak ada kemutlakan “kebenaran” untuk mewarnai
website, kamu perlu memahami target pendengar, dan mempertimbangkan tanggapan mereka tentang warna, yang tidak dimilik. Jika gol akhir adalah untuk memilih produk atau perusahaan, kemudian palet warna harus ditetapkan. Ada keseluruhan faktor
yang menandai apa yang pengunjung suka atau tidak suka.

Faktor dasar target pengunjung untuk dipertimbangkan adalah perbedaan umur/zaman,
perbedaan kelas, perbedaan jenis kelamin dan keseluruhan kecenderungan warna.
(Dilist)
Perbedaan umur/zaman adalah suatu faktor pokok yang tidak boleh diabaikan.
Jika anak remaja dan anak-anak adalah target pengunjung, kemudian mereka menyukai
terang, warna dasar, warna primer merah, biru, kuning dan hijau.
Bagaimanapun, berbeda dengan orang dewasa, lebih tua, mereka akan menyukai
warna yang lebih gelap, sama dengan mewarnai dari kelompok warna-warna
yang netral.

Perbedaan kelas adalah faktor pokok yang lain di dalam memilih warna.
Riset Amerika Serikat telah menunjukkan kelas pekerja menyukai warna
seperti biru, merah, hijau, dan lain lain .
yang lebih terdidik cenderung untuk menyukai yang lebih mengaburkan
warna seperti taupe, warna biru langit, celadon, ikan salem, dll.

Perbedaan jenis kelamin adalah suatu faktor nyata didalam memilih warna.
laki-laki cenderung untuk menyukai warna cool seperti hijau dan biru, di mana wanita
menyukai warna lebih hangat, merah dan orange. Jika kita mempunyai pendengar/pemerhati keduanya para laki-laki dan perempuan, yang akan mempertimbangkan pencampuran beberapa warna dari palet cool dan hangat kepada keduanya laki-laki dan perempuan dapat bertanya pada mereka.

Yang terakhir tapi bukan tidak penting adalah kecenderungan warna. Menurut definisi,
suatu kecenderungan berarti “tren”. Memilih warna yang populer boleh2 saja
untuk beberapa bentuk websites dan produk, tetapi jika kita ingin menyajikan
umur yang panjang dan stabilitas web, kemudian warna populer tidak memungkinkan jadi yang terbaik untuk web kita. Sebagai gantinya, kita boleh mempertimbangkan warna yang lebih tradisional yang berdiri dari waktu ke waktu.

Memilih warna lebih kepada mengambil apa yang dirasa baik oleh kita, adalah menimbulkan suatu tanggapan lain dari yang melihat web kita. Dengan mengetahui target
dan efek yang berbeda dari warna yang ditimbulkan, kita memperoleh suatu kemampuan
lebih besar untuk menentukan apa yang menjadi warna terbaik untuk menarik pengunjung.

Satu catatan terakhir tentang warna. Pengunjung web biasanya menggunakan monitor berbeda, browsers berbeda , dan sistem operasi berbeda. Itu hampir mustahil untuk memastikan bahwa warna yang kita buat akan sama pada tiap-tiap komputer seperti halnya sedang dicetak.
Jangan hanya terkait dengan perbedaan pada komputer yang berbeda, tetapi bagaimana kita mencoba menjadikan konsisten. Bagaimana kita menciptakan suatu palet warna untuk perusahaan,identitas merek, atau warna produk, konsistensi adalah kunci. Gunakanlah warna yang sama pada seluruh usaha pemasaran untuk menciptakan keakraban dengan produk atau perusahaan. Konsistensi akan membantu menarik pengunjung.

Cara Membuat Website

Cara membuat Website

Apakah yang menjadi pertimbangan dalam membuat web site yang baik?
Apakah hanya disain yang indah?
Apakah perlu struktur yang baik?
Apakah perlu juga dirancang supaya mudah ditemukan orang?
Berikut kiat-kiat membuat web site yang baik

  1. Isi
    Yang pertama-tama dipikirkan adalah apa yang ingin ditampilkan dalam web. Apakah itu company profile, atau berita, atau koleksi gambar.
  2. Struktur menu
    Setelah tahu apa yang akan ditampilkan baru kemudian dirancang menu-menunya. Menu-menu nanti yang akan menjadi navigasi untuk mengarahkan pengunjung supaya mudah menemukan informasi yang perlu ia dapatkan.
  3. Disain
    Supaya pengunjung merasa nyaman browsing di website anda, anda harus membuat supaya web anda cantik. Pilihan warna-warna juga perlu dilakukan supaya mata yang melihatnya enak. Flash juga perlu, tapi dijaga supaya tidak terlalu ramai.
  4. Mudah diindex oleh mesin pencari /search engine
    Cara pembuatan HTML file juga perlu diperhatikan supaya search engine seperti Google mudah mengindex sehingga calon pelanggan yang sedang melakukan searching di Google mudah menemukan web anda sehingga anda mempunyai peluang mendapat pelanggan baru.
  5. Ukuran file
    Ukuran file juga harus diperhatikan supaya pengunjung cepat melihat web anda. Kalau terlalu menunggu, pengunjung akan meninggalkan web anda dan pindah ke tempat lain.
  6. Pemasaran
    Harus ada pemasaran yang efisien sehingga web anda dikenal orang. Ini bisa dilakukan secara offline maupun online. Jika dananya terbatas maka lakukan dengan online, jika dananya cukup lakukan gabungan pemasaran offline dan online. Untuk online lakukan dengan SEO (Search Engine Optimization), sehingga website anda mudah ditemukan melalui Google
  7. Offline marketing tool
    Website yang dihasilkan harus bisa disimpan dalam versi CD sehingga bisa dipakai sebagai Company Profile CD atau Product Catalog CD. CD ini juga bisa dipakai sebagai presentation tool untuk team sales dan marketing.

1.Pendahuluan

Menurut banyak orang mungkin hanya tahu website tetapi belum banyak yang tahu apa website itu, apa dan bagaimana cara kerja dan pembuatannya, berikut kami akan membahas lebih detail apa dan bagaimana sebenarnya website itu.

2. Pengertian website

Website Anda adalah sebuah tempat di Internet dimana anda bisa menempatkan Informasi, sehingga siapa saja di dunia ini dapat mengunjunginya, kapan saja mereka dapat mengetahui tentang diri Anda, memberi pertanyaan kepada Anda, memberikan anda masukan atau bahkan mengetahui dan membeli produk Anda.

Internet bagaikan sebuah pusat perdagangan terbesar di dunia dan Website Anda adalah salah satu Toko/Kios di pusat perdagangan tersebut.

3. Mengapa Anda membutuhkan sebuah website?

5 tahun yang lalu memiliki sebuah website hanyalah untuk gengsi.
2 tahun yang lalu memiliki sebuah website hanyalah karena trendy.
Hari ini memiliki sebuah website adalah keharusan!

Semua orang menggunakan Web untuk segala sesuatu mulai dari pekerjaan sekolah sampai dengan memesan makanan karena prosesnya yang cepat, murah, mudah & menyenangkan! Anda tidak perlu meninggalkan meja Anda. Bahkan orang yang suka belanja sekalipun mencari produk yang diinginkan di Web. Kini mereka berusaha mencari produk atau service Anda, tempat pertama yang mereka cari adalah di Web - dan jika mereka tidak dapat menemukan produk dan servis Anda di Web, kemungkinan besar mereka akan menemukan kompetitor Anda yang sudah memiliki Website!

4. Apa yang dapat dilakukan dengan adanya sebuah website? Website Anda dapat digunakan untuk berbagai tugas, misalnya:

a.

Membuat pengumuman atau pemberitahuan.

b.

Memberikan pelayanan kepada Customer Anda

c.

Menerima masukan dari pengunjung/customer Anda

d.

Membagi dan mendistribusi file dan foto

e.

Berkomunikasi langsung dengan Customer Anda yang berada di belahan dunia manapun

Dan tentu saja, menjual produk dan servis Anda. Mungkin hal di atas masih kedengaran kurang menarik, tetapi jangan lupa bahwa Anda dapat melakukan hal di atas tersebut ke seluruh dunia kapan saja .. pada siang maupun malam hari dengan biaya yang sangat murah!

5. Bagaimana cara sebuah website bekerja?

Website hanyalah sebuah kumpulan file yang terletak pada sebuah komputer yang terhubung ke Internet. Ketika seseorang mengunjungi Website Anda, mereka sebenarnya hanya terhubung ke sebuah komputer dan komputer (yang kemudian disebut sebagai Server) tersebut memberikan file yang ingin mereka lihat.

Ini kedengaran simple, tetapi umumnya komputer biasa tidak memiliki power dan software yang dibutuhkan untuk merespon semua permintaan yang dibutuhkan oleh pengunjung Website Anda. Dan walaupun komputer/server Anda sanggup, komputer Anda akan membutuhkan koneksi/akses Internet yang luar biasa cepat untuk melayani jumlah pengunjung Website Anda.

Umumnya perusahaan kecil tidak sanggup menjalankan sebuah Web Server dan sejak itulah perusahaan Web Hosting dibutuhkan!

6. Apa saja yang diperlukan dalam membuat website?

a.

Pertama anda persiapkan adalah alamat Website (Domain).

Apa itu domain?
Nama Domain adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di internet. Nama Domain memberikan kemudahkan pengguna di internet untuk melakukan akses ke server dan mengingat server yang dikunjungi dibandingan harus mengenal deretan nomor atau yang dikenal IP.

Mengapa membutuhkan domain?
Tiap host di internet akan mempunyai alamat IP (Internet Protocol), untuk mengidentifikasi host atau untuk "membedakan" antara komputer yang satu dengan yang lainnya. Alamat IP tersebut berupa 4 angka yang dipisahkan oleh tanda titik. Masing-masing angka mewakili delapan bit alamat internet. Sebagai contoh adalah 202.114.143.4. Yang perlu diperhatikan bahwa masing-masing angkat tersebut tidak boleh lebih besar dari 255.

Meskipun format IP dapat dibaca dengan jelas (terdiri dari empat angka yang dipisahkan oleh tanda titik), alamat IP kurang berciri dan sulit diingat.

Karena tiap alamat IP mengacu pada satu dan hanya satu host jaringan, maka bagi internet relatif mudah dalam menetapkan sistem penamaan untuk suatu host jaringan. Sejumlah ketentuan yang telah didefinisikan dengan baik untuk penamaan komputer pada jaringan telah mengalami perkembangan bersama layanan directory untuk mencari nama. Ketentuan serta layanan direktori secara kolektif dikenal sebagai Domain Name System (DNS). Domain adalah kelompok host jaringan yang diberi nama.

Untuk itulah Anda akan membutuhkan "Nama Domain" (misalnya alamat domain berupa "www.PerusahaanAnda.com" atau "www.PerusahaanAnda.co.id"). Dengan membeli Nama Domain tersebut, pengguna Internet cukup memasukkan "www.PerusahaanAnda.com" ke Internet Explorer (browser) mereka untuk mengunjungi Website Anda. Sebagai contoh: untuk mengunjungi Website Yahoo, Anda cukup memasukkan kata "www.yahoo.com" atau "yahoo.com" ke Internet Explorer Anda (tanpa www dan dengan www sama saja, nama domain bahkan tak mengenal huruf besar dan kecil). Nama Domain tersebutlah yang akan mengantarkan pengguna internet ke Website Anda!

b.

Kedua adalah Hosting
Setelah Anda mendapatkan alamat Website/Nama Domain Anda, kini Anda akan membutuhkan servis yang dinamakan Web Hosting.

Apa itu Hosting?

Web Hosting adalah menyewakan ruangan hard disk dan fasilitas di server Internet kami untuk menempatkan dokumen-dokumen web Anda ( html, database, audio, video, dsb ) sehingga menjadi sebuah Homepage / situs web yang dapat dikunjungi dari seluruh dunia. Isi Website itu sendiri.

Mengapa Membutuhkan domain?

Bila Anda mempunyai sebuah bisnis dan ingin agar informasi bisnis Anda mudah ditemukan oleh khalayak dunia, atau ingin citra perusahaan Anda meningkat dengan online di Internet, atau bila Anda memang mempunyai bisnis berbasis Internet, maka Anda memerlukan sebuah server yang terhubung dengan Internet selama 24 jam sehari untuk menempatkan homepage Anda.

c.

Isi dari website

Menyiapkan segala informasi yang dibutuhkan seperti

a.

content : informasi yang akan dimuat kedalam website yang berupa text dan kumpulan foto-foto

b.

Design : tampilan yang dibuat untuk keindahan tampilan diwebsite sehingga menarik perhatian para pengunjunag agar betah melihat website anda, sehingga tertarik melihat seluruh informasi yang anda telah siapkan.

7. bagaimana cara membuat design atau isi website?

Ya..

Yang pertama pastinya kita memiliki jiwa seni agar nanti kelak jika telah selesai orang yang melihatnya menjadi senang dan tertarik melihat keseluruhannya

membuat halaman web bisa menggunakan software apa saja, tetapi kita juga harus tahu script yang digunakakan. Dalam hal ini script atau perintah HTML, tapi ada beberapa software

contoh jika menggunakan software Microsoft Office seperti world ato exel pun bisa membuat halaman web tinggal kita design tampilannya kemudian kita Save As html itu sudah bisa halaman web, tetapi dalam hal ini, jika kita menggunakan untuk memasukkan script atau perintah tertentu yang berbasis html itu sangat susah.

Tapi ada juga beberapa software yang memang khusus digunakan untuk membuat design tampilan website. Seperti yang biasa saya pergunakan untuk membuat design website antara lain
Untuk membuat design awal atau layout tampilan saya menggunakan software adobe Photoshop mungkin temen dan para pendengar disini sudah ada yang familiar dengan software ini. Software ini biasa untuk mengedit foto dan mempercantik tampilan dan membuat gabar yang akan ditampilkan di website nanti.

Kemudian saya modifikasi kembali menggunakan software Macromedia Dreamwaver dimana seperti saya katakan tadi disini diperlukan pengetahuan tentang script atau peritah HTML, dengan software ini saya gabungkan gambar-gambar yang telah di edit tadi dari photosoft ditambah dengan text atau informasi yang ingin dimasukkan kedalam website tadi.

Jika dalam website nanti unk mempercantiknya dibutuhkan animasi, maka saya menggunakan Macromedia flash untuk membuat file animasinya kemudian saya masukkan kehalaman HTML tadi menggunakan Dreamwaver tadi.

Nah ada juga mungkin teman yang sudah tau dan sudah ahli menggunakan perintah html jika tidak ada software dreamwaver bisa biasanya menggunakan software notepad untuk melakukan sedikit perubahan pada file html tadi.

8. Upload file sampai disini saya sampaikan akhirnya halaman web sudah selesai tetapi hanya bisa di lihat di computer kita saja orang lain diluaran sana belum bisa melihatnya hasil karya kita, maka untuk itu perlu kira kirim keinternet tepatnya ke tempat hosting kita tadi, seperti yang sebelumnya saya jelaskan.

Untuk mengirim file tersebut kira membutuhkan bantuan software memang khusus untuk melakukan transfer file (FTP = File Tranfer Protokol.).

Beberapa software yang biasa digunakan yang memiliki fasilitas ini antaralain ada : WSFTP pro, Turbo FTP, Filezilla, Internet explorer pun bisa digunakan dan mungkin masi banyak software yang masih bisa digunakan.

KESIMPULAN
Website adalah salahsatu media dalam mencari informasi apapun
Membuat website tidaklah susah.